28 Nov 2013

Menghilangkan Bekas Luka Dihati

Menghilangkan bekas luka fisik mungkin mudah, tapi bagaimana dengan luka dihati?
Banyak yang bilang luka di hati ibarat paku yang ditancapkan ke tembok. Sekali tertancap, selamanya lubang tersebut akan tetap ada walaupun pakunya sudah dicabut.
Tentu saja memang bisa ditutup, tapi membutuhkan semen, pasir, air dan bahan-bahan lain yang mendukung untuk menutupinya.
Dibutuhkan pula pengolahan yang baik, agar bahan-bahan tersebut benar-benar bisa menutup lubang di tembok. Si penambal juga harus memikirkan bagaimana bila hujan deras datang? Apakah tambalannya akan tetap utuh atau malah hancur lagi?? Memang tak mudah, namun bukan berarti tak bisa. 

CARI SEBAB MENGAPA TERLUKA
"Do you know how to be strong? Know your own weakness !" begitulah kata Sakuragi Sensei kepada muridnya yang sudah 'hopeless' menjalani kehidupan di drama Jepang, Dragon Sakura. Ketika kita merasa terluka, hal pertama yang harus kita cari adalah menjawab dengan jujur mengapa kita terluka. Karena bisa jadi menurut orang lain, hal itu bukanlah luka. 
Jadi jujur saja pada diri sendiri, mengapa kita terluka ketika mendengar pernyataan orang lain yang tak mengenakkan hati. Jujur adalah pintu gerbang untuk bisa menghilangkan bekas luka di hati kita.

Ada beragam cara yang bisa kita lakukan untuk menghilangkan bekas luka di hati. Semakin dalam luka hati kita, semakin canggih juga cara yang harus kita lakukan untuk menghilangkannya. Yang pasti, meski menghapus luka di hati itu tak semudah menghapus luka secara fisik, kita harus tetap berusaha melakukannya agar kita bisa berbahagia. Bangunlah dunia kita dengan penuh CINTA dan bukan dengan penuh kebencian.

(^_^)

11 Nov 2013

"Titip Satu Cinta Itu Ya ALLAH.."

❥ Semoga cinta ini adalah cinta misi, bukan cinta nafsu..
Sehingga bisa membuatku lebih ikhlas dan bersabar dalam setiap prosesnya, dalam setiap penantiannya..

❥ YA ALLAH, Maha Pemilik Cinta..
Aku titipkan satu cinta itu pada-MU, meski belum Kau hadirkan saat ini
Jadikanlah itu sangat indah suatu saat nanti ketika waktunya telah tiba 

Waktu yang paling tepat dengan seseorang yang tepat, yang telah Kau persiapkan sejak dulu..


❥ Titip satu cinta itu YA ALLAH..
Cinta yang akan membuatku semakin dekat denganMU,
Cinta yang membuat Ia pun semakin dekat denganMU,
Cinta yang membuat kami semakin mensyukuri betapa luas nikmat dan karunia-MU, 

dan membuat kami saling membimbing untuk mencapai ke-Ridho’anMU..

❥ Titip satu cintaku YA MUSHAWIIR..
Cinta yang bisa menghasilkan sebuah keluarga yang sakinah,
Cinta yang bisa menciptakan sebuah rumah yang hangat, 

yang akan menjadi tempat bangkitnya peradaban agamaMU..

❥ Titip satu cinta itu YA MALIIK..
Cinta yang darinya aku lahirkan para mujahid dan mujahidah yang tangguh,
Yang senantiasa siap membela agamaMU,
Ksatria yang tidak pernah takut melawan musuh-musuhMU, 

dan musuh-musuh Rasul-MU..

❥ Titip satu cinta itu YA RABB..
Jagalah kami, bimbing langkah kami,
Sehingga kami bisa sama-sama terjaga, 

dan akhirnya sama-sama mendapatkan yang terjaga pula..

❥ Titip satu cinta itu YA RAHMAN..
Cinta yang dengannya aku bisa banyak belajar, dan ia pun bisa banyak belajar,
Sehingga kami bisa saling mengisi dan semakin berkembang karena cinta itu..

❥ Titip satu cinta itu YA WALIIY..
Bimbing langkahnya, mudahkan urusannya, luaskan rizkinya 

dan jaga dia untuk tetap berada di jalanMU, 
mudahkanlah jalannya dalam menemukan aku disini..

❥ Titip cinta itu YA KARIIM..
Jadikan hidupnya senantiasa bermanfaat, jangan lengahkan dia 

dengan fananya kehidupan dunia..
Semoga saat ini pun ia sedang berjuang di sana,

senantiasa berjuang untuk menggapai SyurgaMU..
Jadikan ia orang yang bersungguh-sungguh untuk kehidupan dunia 

dan lebih bersungguh-sungguh untuk kehidupan akhiratnya..

❥ Titip satu cinta itu YA GHAFAR..
Jadikan ia orang yang selalu mempelajari agamaMU, 

orang yang selalu menyeru kepada agamaMU..
Jadikan ia Murrobi yang terbaik untukku dan anak-anakku kelak..
Jadikan ia murobbi terbaik untuk keluarga dan masyarakat..

❥ Titip cinta itu YA HAFIDZ..
Jaga aku dan jaga dia sampai waktu yang ENGKAU tetapkan tiba,
Jadikanlah kami hamba-hambaMU yang senantiasa bersabar dan bersyukur..

Aamiin Ya Rabbal'alamiin


9 Nov 2013

Still..


“ I still have feelings for you. Not enough to want you back, but enough to make it hurt..”

6 Nov 2013

Ketika CINTA Tak Harus Memiliki

Pernahkah engkau merasakan kesedihan ketika engkau tetap mencintai seseorang, meski engkau tahu dia sudah tidak sendiri lagi dan cintamu tidak mungkin berbalas?
Pernahkah engkau merasakan ketika engkau sanggup melakukan apa saja demi seseorang yang engkau cintai, meski engkau tahu dia tetap pergi dan takkan pernah kembali lagi?
Pernahkah engkau merasakan hebatnya cinta,
Ketika engkau tetap tersenyum ketika terluka,
Ketika engkau tetap bahagia walau di dalam hati menangis,
Ketika engkau tetap tersenyum di saat perpisahan.
Jujur aku pernah merasakannya..!!
Tapi aku masih mampu tersenyum meski hatiku terluka,
Karena aku yakin Allah tidak menciptakan dia untukku.
Aku juga pernah menangis ketika bahagia,
Karena aku takut kebahagiaan cinta itu akan sirna begitu saja.
Aku pun pernah bersedih ketika bersamanya,
Karena aku takut akan kehilangan dia pada suatu hari nanti.
Aku juga pernah tersenyum manis ketika berpisah dengannya,
Karena sekali lagi aku percaya cinta tak harus memiliki.
Dan aku yakin Allah pasti telah menyiapkan cinta yang lain untukku.
Jujur aku pun tetap bisa mencintainya,
Meski dia tak dapat ku rengkuh dalam kehidupanku.
Karena cinta memang bukan hanya ada di dalam raga,
Tapi bersemayam di dalam jiwa.